Tarif Tes Covid-19 Bandara Soekarno-Hatta Turun, Berikut Rinciannya

Bandara Soekarno-Hatta mendapat predikat sebagai salah satu bandara di dunia yang aman dari Covid-19 berdasarkan Safe Travel Barometer.

TANGERANG - Tarif layanan tes deteksi Covid-19 bagi calon penumpang yang disediakan di Airport Health Center Bandara Soekarno-Hatta, Banten, diturunkan.


Informasi tersebut disampaikan Muhammad Awaluddin, President Director PT. Angkasa Pura (AP) II.


“Kami bersama mitra operator Airport Health Center, yakni Farmalab, melakukan pembahasan untuk memastikan berbagai hal termasuk terkait suplai alat pengetesan sehingga tarif dapat lebih rendah,” jelas Awaluddin melalui keterangan tertulis.


Berikut rincian tarifnya:


- Tarif PCR test yang hasilnya diketahui setelah 24 jam menjadi Rp 800.000, dari sebelumnya Rp 885.000.


- Tarif rapid test antigen yang hasilnya diketahui setelah 15 menit menjadi Rp 200.000, dari sebelumnya Rp 385.000.


- Tarif rapid test antibodi tetap Rp 85.000.


“Semangat dari Airport Health Center di bandara PT. Angkasa Pura II, termasuk di Bandara Soekarno-Hatta adalah pelayanan untuk memudahkan traveler melakukan tes Covid-19 demi menjaga penerbangan tetap sehat," ujar Awaluddin.


Ia menambahkan, pihaknya memperkirakan penerbangan menjelang Natal dan Tahun Baru akan lebih tinggi dibandingkan dengan hari-hari biasa.


Berdasarkan monitoring angkutan dari 18 Desember hingga 4 Januari 2021, terdapat permohonan penerbangan tambahan yang diajukan maskapai mencapai 1.066 extra flight.


Begitu pula dengan penambahan kursi penerbangan, yakni sekitar 133.000 kursi.


[Source: Kompas]

Share on Google Plus

About Amalia V

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa share berita kami, agar semua teman anda tahu berita dan informasi terbaru tentang Jogja kita ^_^